Menu

Mode Gelap
AKBP Yunita Stevani Resmi Gantikan AKBP Riky Iswoyo Jabat Kapolres Bintan Pekerjaan Proyek Tak Dibayarkan, Agustian Akan Gugat Direktur PT Oods Era Mandiri “Obashi” Program Unggulan SDN 007 Batu Aji untuk Kembangkan Bakat Siswa SDN 006 Batu Aji Sekolah Negeri Andalan Warga SMPN 38 Batam Komitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan Natuna Lemah Lunglai Menunggu Transefer Dana Lebih Bayar dan Kurang Bayar DBH

BERITA TERKINI

Jasad Bayi di Lampung Ditemukan Tak Utuh, Diduga Digigit Anjing

badge-check


					Warga Kecamatan Tanjung Bintang, Dusun Kedaton 7, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan digegerkan dengan penemuan jasad bayi yang tercabik-cabik. Foto: Istimewa Perbesar

Warga Kecamatan Tanjung Bintang, Dusun Kedaton 7, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan digegerkan dengan penemuan jasad bayi yang tercabik-cabik. Foto: Istimewa

LAMPUNG SELATAN (HK) — Warga Kecamatan Tanjung Bintang, Dusun Kedaton 7, Kecamatan Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan digegerkan dengan penemuan jasad bayi yang tercabik-cabik. Warga menduga jasad tersebut digigit oleh anjing.

Penemuan bayi itu pun sempat viral di media sosial. Dari video yang diterima detikSumbagsel, kondisi jasad tampak mengenaskan dengan beberapa luka robek pada tubuh hingga leher.

Kondisi tubuh jasad bayi malang itu juga tampak tidak utuh lagi dengan salah satu bagian tangannya hilang.

Pada bagian tubuhnya, bayi tersebut masih mengenakan pampres serta penutup tali pusar medis. Diduga bayi tersebut baru saja dilahirkan dan sengaja dibuang oleh orang tuanya.

Salah satu warga Dusun Kedaton 7 bernama Ahmad Yanto mengatakan penemuan jasad bayi berjenis kelamin laki-laki ini terjadi pada Minggu (26/11/2023) lalu di kebun karet.

“Yang saya lihat itu kondisinya sudah nggak utuh, bagian tangannya sudah hilang terus tercabik-cabik pada bagian badannya hingga leher, jenis kelaminnya itu laki-laki,” katanya, Selasa (28/11/2023).

Ahmad menyatakan bagian tubuh yang hilang itu akibat digigit oleh anjing.”Kalau lihat kondisinya digigit anjing, karena kan ini kebun karet biasanya kalau malam memang ada anjing,” ujarnya.

Lebih lanjut, Ahmad menceritakan kondisi saat ditemukan ada bekas galian tanah yang berada di samping jasad bayi tersebut.

“Di sampingnya itu ada kaya bekas tanah galian, tapi nggak tahu ya kami itu bayi memang sebelumnya dikubur terus dikorek oleh anjing atau memang sengaja dibuang gitu aja,” jelasnya.

Atas penemuan itu, perangkat dusun setempat melaporkan ke Polsek Tanjung Bintang Polres Lampung Selatan.

“Langsung dilaporkan oleh Kepala Dusun ke Polsek, saat ini sudah dimakamkan kembali oleh warga,” ungkapnya.

Sumber: DetikSumbagsel

Baca Lainnya

AKBP Yunita Stevani Resmi Gantikan AKBP Riky Iswoyo Jabat Kapolres Bintan

10 Januari 2025 - 21:29 WIB

Kegiatan Pisah Sambut Kapolres Bintan dari Pejabat lama AKBP Riky Iswoyo digantikan oleh Pejabat baru AKBP Yunita Stevani yang berlangsung di Mapolres Bintan, Jumat (10/1/2025)

Pekerjaan Proyek Tak Dibayarkan, Agustian Akan Gugat Direktur PT Oods Era Mandiri

10 Januari 2025 - 21:12 WIB

“Obashi” Program Unggulan SDN 007 Batu Aji untuk Kembangkan Bakat Siswa

10 Januari 2025 - 18:22 WIB

SDN 006 Batu Aji Sekolah Negeri Andalan Warga

10 Januari 2025 - 18:10 WIB

SMPN 38 Batam Komitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan

10 Januari 2025 - 18:02 WIB

Trending di BERITA TERKINI