Menu

Mode Gelap
Kejari Batam Tangkap Buronan Pidana Pencurian Longsor di Tiban Koperasi, 5 Rumah Roboh 2 Orang Meninggal Ratusan Warga Tanjungpinang Diungsikan Akibat Hujan Deras Gorong-Gorong Ambruk di Simpang Kota Piring Serahkan DPA, Ansar Imbau Kepala OPD Tingkatkan Pengawasan, Pengendalian dan Evaluasi Curah Hujan Tinggi Sebabkan Banjir

BERITA TERKINI

Hujan Angin Guyur Bintan, Roby Sampaikan Himbauan dan Layanan Call Centre

badge-check


					Hujan Angin Guyur Bintan, Roby Sampaikan Himbauan dan Layanan Call Centre Perbesar

BINTAN (HK) – Wilayah Kabupaten Bintan sejak Jumat pagi (10/1) dilanda hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang disertai angin.

Menanggapi fenomena tersebut, Bupati Bintan Roby Kurniawan menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat.

Roby meminta seluruh elemen masyarakat untuk senantiasa berhati-hati dan waspada. Masyarakat juga diminta untuk segera melapor apabila memerlukan bantuan maupun penanganan lainnya. Layanan Call Centre dapat melalui pesan maupun panggilan suara di nomor whatsapp +6285264705444.

“Sudah kita himbau kepasa semua masyarakat. Kita siapkan juga nomor kontak yang bisa dihubungi. Termasuk Camat, Lurah/Kades dan RT/RW kita minta update selalu perkembangan situasi di lapangan” jelas Roby, Sabtu (11/1).

Tim Gabungan dan Satgas memang telah diterjunkan sejak malam hari ketika debit air mulai masuk ke pemukiman hingga ke rumah-rumah warga.

Tindakan cepat pun telah dilakukan, Satgas menyedot genangan air dengan volume kecil di dalam rumah dan mengevakuasi warga yang rumahnya telah mencapai batas air di atas rata-rata.

Hingga Sabtu (11/1) sore, curah hujan di sejumlah besar wilayah Bintan masih tetap menjadi perhatian seluruh Satgas dan Tim Gabungan. Bupati Roby juga meminta informasi BMKG untuk terus disampaikan kepada masyarakat mengingat proyeksi cuaca merupakan hal yang memang tidak bisa dipastikan.

“Faktor cuaca tidak bisa kita pastikan. Intinya kita lakukan semua antisipasi terbaik, semua Tim juga kita siagakan. Sama-sama kita berdoa untuk masyarakat Bintan,” katanya.

Roby pun memastikan petugas medis hingga dapur umum yang akan selalu siaga di lapangan. Tak lupa dirinya mengingatkan semua Satgas dan Tim Gabungan agar menjaga kondisi fisik selama bertugas. (eza)


Layanan Call Centre


Layanan Call Centre

Baca Lainnya

Kejari Batam Tangkap Buronan Pidana Pencurian

13 Januari 2025 - 10:32 WIB

Tim intelejen Kejari Batam saat mengamankan Roliati, buronan yang masuk ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus tindak Pidana Pencurian, Senin (13/01/2025).

Longsor di Tiban Koperasi, 5 Rumah Roboh 2 Orang Meninggal

13 Januari 2025 - 09:36 WIB

Ratusan Warga Tanjungpinang Diungsikan Akibat Hujan Deras

13 Januari 2025 - 08:34 WIB

Gorong-Gorong Ambruk di Simpang Kota Piring

13 Januari 2025 - 08:29 WIB

Kerusakan gorong-gorong di simpang Kota Piring menyebabkan tumbangnya sebuah tiang lampu lalu lintas, Jumat (10/1).

Serahkan DPA, Ansar Imbau Kepala OPD Tingkatkan Pengawasan, Pengendalian dan Evaluasi

13 Januari 2025 - 08:09 WIB

Gubernur Kepri Ansar Ahmad menyerahkan DPA Tahun Anggaran 2025 kepada para Kepala OPD di lingkungan Pemprov Kepri
Trending di BERITA TERKINI