Menu

Mode Gelap
BU SPAM BP Batam Siap Atasi Permasalahan Air Selama Nataru DPRD Batam Respons Serius Aspirasi Mahasiswa Terkait Konflik Rempang Warga Binaan Rutan Tanjungpinang Rayakan Natal dengan Khidmat 27 Napi Lapas Tanjungpinang Terima Remisi Nataru Kapolres Anambas Pimpin Pengecekan Senpi Personel untuk Pastikan Kesiapan dan Kelayakan Jual Lahan Ibu Angkat Tanpa Izin, Maulana Rifai Terancam Hukuman 4 Tahun Penjara

BATAM

Dukung Pelestarian Lingkungan, PLN Batam Tanam 1.000 Pohon pada Hari Menanam Pohon Indonesia

badge-check


					PLN Batam dalam kegiatan kali ini ambil bagian melakukan penanaman sebanyak 1.000 pohon mangrove sebagai wujud komitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan Perbesar

PLN Batam dalam kegiatan kali ini ambil bagian melakukan penanaman sebanyak 1.000 pohon mangrove sebagai wujud komitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan

BATAM (HK) – Dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia, PT PLN Batam serta PLN Group seluruh Indonesia secara serentak melaksanakan kegiatan penanaman pohon.

PLN Batam dalam kegiatan kali ini ambil bagian melakukan penanaman sebanyak 1.000 pohon mangrove sebagai wujud komitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mendukung program mitigasi perubahan iklim.

Kegiatan ini terselenggara berkat kolaborasi PLN Batam dengan Yayasan Citramas Group, Forum Peduli Lingkungan Kota Batam, dan Srikandi PLN Batam yang berlangsung di Kawasan Hutan Mangrove, Nongsa, Kota Batam, Kamis (28/11/2024).

Dalam sambutannya, Sekretaris Perusahaan PT PLN Batam, Zulhamdi, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah nyata PLN Batam dalam mendukung keberlanjutan dan kelestarian lingkungan hidup serta ekonomi masyarakat.

“Penanaman mangrove adalah langkah nyata PLN Batam dalam mendukung pelestarian lingkungan sekaligus meningkatkan keanekaragaman hayati di wilayah pesisir pantai. Melalui semangat gotong-royong dan kolaborasi antara PLN Batam dengan seluruh stakeholder, kami berharap program ini memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat dan lingkungan,” jelas Zulhamdi.

Ia pun menekankan bahwa penanaman ini pohon mangrove ini tidak hanya menjadi simbol pelestarian lingkungan, melainkan juga menanamkan semangat kepedulian di hati masyarakat. Dengan aksi nyata ini, PLN Batam membuktikan komitmennya untuk terus bersinergi dengan masyarakat dalam menjaga kelestarian alam demi masa depan yang lebih baik.

“Terima kasih kepada rekan-rekan dan stakeholders yang telah mendukung kegiatan hari ini. Kami berharap inisiatif ini dapat menjadi contoh kolaborasi antara perusahaan dan masyarakat dalam menjaga keseimbangan lingkungan.

Langkah ini juga sejalan dengan upaya PLN untuk memanfaatkan aset tanahnya secara optimal, termasuk untuk memasok biomassa sebagai bagian dari transisi energi hijau,” pungkas Zulhamdi.

Sejalan dengan itu, Pembina Yayasan Citramas Group, Mayjen (Purnawirawan) Djoko Pramono, mengatakan mendukung penuh program penanaman pohon mangrove dari PLN Batam, khususnya di daerah Kawasan Hutan Nongsa ini. Selain menjaga lingkungan, program ini juga meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya peran mereka dalam pelestarian alam.

“Hari ini, kita tidak hanya menanam pohon, melainkan juga menanam harapan—harapan untuk masa depan yang lebih hijau, lebih sehat, dan berkelanjutan. Hutan mangrove dapat menjaga ekosistem di pesisir dan pantainya, melindungi pantai dari abrasi dan erosi rumah tempat tinggal bagi berbagai keanekaragaman hayati. Oleh sebab itu, harus kita jaga dan lestarikan,” beber Djoko.

Sementara itu, Ketua Srikandi PLN Batam, Euis Hermawati yang juga terlibat dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa hal ini sejalan dengan komitmen PLN Batam dalam menjaga keseimbangan ekosistem lingkungan, serta menjaga emisi untuk energi berkelanjutan. Terlebih, pohon mangrove dikenal sebagai tumbuhan yang berperan penting dalam mengurangi emisi karbondioksida (CO2) ke atmosfer dengan cara menyerap dan menyimpannya di daun dan akarnya.

“Diharapkan kegiatan ini menjadi awal yang baik dalam memperkuat kekompakan untuk menjaga lingkungan, meningkatkan kualitas udara yang bersih, dan memberikan manfaat yang berkelanjutan,” tutup Euis.

Kegiatan ini mencerminkan kontribusi nyata PLN dalam mendukung target pembangunan berkelanjutan (SDGs), khususnya terkait aksi iklim, kehidupan di darat, dan penguatan ekonomi lokal. Dengan semangat kolaborasi dan keberlanjutan, PLN Batam berkomitmen untuk terus mendukung pelestarian lingkungan demi masa depan yang lebih hijau. (r/dam)

Baca Lainnya

BU SPAM BP Batam Siap Atasi Permasalahan Air Selama Nataru

26 Desember 2024 - 10:28 WIB

DPRD Batam Respons Serius Aspirasi Mahasiswa Terkait Konflik Rempang

26 Desember 2024 - 10:25 WIB

Jejak Basri Sang Pelopor dan Pejuang Seni Budaya Batam yang Mendunia

24 Desember 2024 - 16:33 WIB

Dua Karyawan PT MEG Jadi Tersangka dalam Kericuhan di Rempang

24 Desember 2024 - 13:41 WIB

Pembangunan dan Pengembangan Rempang Upaya Pemerintah Tingkatkan Kesejahteraan Sosial

24 Desember 2024 - 10:44 WIB

Trending di BATAM