Menu

Mode Gelap
Penduduk Miskin di Kepri 124.96 Jiwa Ansar Temui Mendag RI, Bahas Pengembangan KEK KPBPB di Kepri Kejari Tanjungpinang Eksekusi Uang Korupsi Rp.663.950.000,- dari Tiga Terpidana Berbeda SMPN 65 Batam Berkembang Signifikan, Punya Beragam Ekstrakurikuler 135 Mahasiswa IAI Hidayatullah Batam PKL di Berbagai Lembaga SDIT AS-Salam Makin Maju, Program Unggulan Tahfidz

NATUNA

Disdamkar Natuna Gelar Simulasi dan Evakuasi Kebakaran di Gedung Sekolah

badge-check


					Pelajar MTsN 2 Natuna saat simulasi praktik memadamkan api dengan apar. (Ist) Perbesar

Pelajar MTsN 2 Natuna saat simulasi praktik memadamkan api dengan apar. (Ist)

NATUNA (HK) – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkar), Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), menggelar simulasi dan evakuasi terhadap kebakaran di gedung sekolah.

Hal tersebut sebagai pembelajaran terhadap para guru dan pelajar, jika terjadi peristiwa kebakaran di sekolah. Sehingganya bisa melakukan tindakkan dini.

Kepala Bidang (Kabid), Pencegahan Disdamkar Kabupaten Natuna, Beni Suparta mengatakan bahwa, simulasi dan evakuasi kebakaran tersebut, sebuah pembelajaran kepada pihak sekolah maupun para pelajarnya, untuk bisa meminimalisasi dampak atau korban jiwa akibat kebakaran

“Ini sebuah pembelajaran jika terjadi kebakaran di sekolah. Dan kami ini, dilakukan di Sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 02 Natuna, terletak di Kecamatan Bunguran Timur,” kata Beni Suparta, Rabu (13/11/2024) pagi.

Simulasi itu, lanjutnya, diikuti oleh semua siswa, tenaga pendidik dan tenaga kependidikan MTsN 2 Natuna. Dalam simulasi tersebut para peserta diajarkan cara menyelamatkan diri saat berada di situasi kebakaran. “Tujuannya ialah, untuk meminimalisasi dampak atau korban jiwa akibat kebakaran,” katanya.

Ia menilai, simulasi perlu dilakukan, agar pelajar dan perangkat sekolah mengetahui apa yang harus dilakukan saat berada di situasi bahaya, dan mengetahui titik kumpul atau titik evakuasi. “Jika masyarakat atau pelajar mengetahui tentang mitigasi kebakaran, akan memudahkan dinas kami dalam bekerja,” sebut Kabid Damkar Natuna ini.

Selain itu, imbuhnya, peserta pun diberikan edukasi terkait tugas dan fungsi dinasnya. Yakni, apa penyebab kebakaran, cara menggunakan alat pemadam api sederhana (Apas), cara menggunakan alat pemadam api ringan (Apar), serta cara memadamkan api yang ditimbulkan oleh tabung gas, dan hal lainnya yang berhubungan dengan mitigasi bencana kebakaran.

“Kebakaran bisa disebabkan banyak hal, salah satu penggunaan stop kontak yang tidak sesuai kemampuan, contohnya stop kontak untuk dua colokan tapi dalam penggunaan lebih dari dua,” ujarnya.

Dalam kesempatn itu, Kepala Sekolah MTsN 2 Natuna, Lenti Darleni, ia pun mengaku senang. Sebab, ujarnya, ilmu yang didapat oleh pelajar, tenaga pendidik, dan kependidikan di sekolahnya itu dibutuhkan dalam kehidupan. “Dengan adanya kunjungan ini bisa menambah wawasan kami terkait cara memadamkan api,” katanya.

Kepsek MTsN 2 Natuna, berharap kegiatan demikian terus berlanjut dan menjadi sarana informasi bagi pelajar terkait profesi pemadam kebakaran. “Kami guru dan siswa mengucapkan terima kasih atas kunjungannya,” ungkasnya. (ant)

Baca Lainnya

Ditengah Cuaca Buruk, Pencairan Dua Nelayan Sarasan Natuna yang Hilang Terus Berlanjut

11 Januari 2025 - 15:53 WIB

Natuna Lemah Lunglai Menunggu Transefer Dana Lebih Bayar dan Kurang Bayar DBH

10 Januari 2025 - 17:52 WIB

Polres Natuna Amankan Seorang Pria Diduga Pembunuh Janda Beranak 3 di Ranai

10 Januari 2025 - 17:46 WIB

Sah, Cen Sui Lan – Jarmin Ditetapkan jadi Bupati Natuna Terpilih

10 Januari 2025 - 08:48 WIB

Kejari Anambas Tahan PPK Proyek Pembangunan Puskesmas

9 Januari 2025 - 21:59 WIB

Tersangka BS selaku PPK proyek pembangunan Puskesmas Kecamatan Siantan Selatan, saat digiring Kasi Intel Kejari Anambas, Bambang Wiratdany, SH MH guna dilakukan penahanan, Kamis (09/01/2025)
Trending di ANAMBAS