Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting AWe Hentikan Gugatan Ke MK, Nizar-Novrizal Sah Pemenang Pilkada Lingga 2024 Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025 Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan Pria Lansia Ditemukan Tewas di Bengkel Alat Berat di Kijang Bintan

BERITA TERKINI

Selisih Satu Suara, Andi Terpilih Sebagai Ketua PWI Kepri

badge-check


					Ketua Umum PWI menyerahkan Bendera kepada Ketua PWI Kepri terpilih Andi dan Ramon Damora sebagai Ketua DK PWI Kepri, pada Konferprov PWI Kepri di Golden View Hotel, Batam, Jumat (15/12/2023). Perbesar

Ketua Umum PWI menyerahkan Bendera kepada Ketua PWI Kepri terpilih Andi dan Ramon Damora sebagai Ketua DK PWI Kepri, pada Konferprov PWI Kepri di Golden View Hotel, Batam, Jumat (15/12/2023).

BATAM (HK) – Andi dan Ramon Damora, terpilih sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ketua Dewan Kehormatan (DK) Kepri masa bhakti 2023-2028 pada Konferensi Provinsi (Konferprov) PWI Kepri di Golden View Hotel, Batam, Jumat (15/12/2023).

Andi menang atas Saibansyah dengan selisih satu suara atau 39 berbanding 38.

Sementara Ramon Damora terpilih sebagai Ketua Dewan Kehormatan (DK), setelah menang 47 suara berbanding 30 suara atas Parna Simarmata.

Andi dan Ramon akan didampingi Amril Agin sebagai Sekretaris PWI Kepri.

Usai dinyatakan terpilih, Andi menyatakan mewakafkan dirinya untuk bersungguh-sungguh mengelola PWI Kepri ke depannya.

Andi mantan wartawan Harian Umum Sijori Mandiri (sekarang Haluan Kepri) yang saat ini Pimpinan Redaksi media gokepri.com, menegaskan akan memindahkan Kantor Sekretariat PWI Kepri dari Batam ke Tanjungpinang dalam waktu sesegera mungkin.

Andi dan Ramon berkomitmen menjadikan PWI Kepri menjadi organisasi yang kuat, berwibawa dan meningkatkan kualitas wartawan serta mensejahterakan anggota PWI di Kepri.

Keduanya juga berkomitmen untuk menguatkan jaringan bersama para pengurus. Dan bersinergi dengan stakeholder terkait. (r/eza)

Baca Lainnya

Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting

12 Desember 2024 - 16:00 WIB

Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025

12 Desember 2024 - 14:41 WIB

Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis

12 Desember 2024 - 14:37 WIB

DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan

12 Desember 2024 - 14:28 WIB

MAN 2 Batam Sabet Juara 3 di Turnamen Futsal Istana Sport Cup 2024

11 Desember 2024 - 15:53 WIB

Trending di BATAM