BATAM (HK) – Plh. Kepala BP Batam, Purwiyanto menerima kunjungan Konsul Jenderal India di Medan, Ravi Shanker Goel dan tim pada Senin (7/10/2024) di Ruang Kerja Wakil Kepala BP Batam.
Kunjungan ini dihelat dalam rangka silaturahmi sekaligus penjajakan kerja sama bersama Pemerintah India khususnya dalam hal peningkatan investasi dari India di Batam.
Purwiyanto berharap melalui pertemuan ini, investasi asal India di Batam dapat meningkat serta mampu membuka berbagai peluang bisnis lainnya yang dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia dan India.
“Hari ini kami berbincang banyak tentang investasi yang memungkinkan untuk dikerjasamakan antara Indonesia dan India, semoga pertemuan ini akan membuka peluang kerja sama yang lebih besar antara India dan Indonesia khususnya di Batam,” kata Plh. Kepala BP Batam, Purwiyanto.