TANJUNGPINANG (HK) – Gedung baru perkumpulan Teo Chew kota Tanjungpinang diresmikan Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad di jalan Pos kota Tanjungpinang, Rabu (22/2).
Acara tersebut juga dihadiri Walikota Tanjungpinang Rahma, Bupati Bintan Robby Kurniawan, Ketua TP PKK Kepri Dewi Kumalasari Ansar, Anggota DPRD Provinsi Kepri Bobby Jayanto, tokoh masyarakat Tionghoa, Perwakilan perkumpulan Teo Chew Nasional, Teo Chew Bali, perwakilan Teo Chew Pontianak dan perwakilan Teo Chew Batam.
Dalam sambutannya Ansar Ahmad mengatakan, salah satu faktor kemajuan di Provinsi Kepri adalah adanya paguyuban-paguyuban Tionghoa. Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat agar terus mendukung pembentukan paguyuban serupa.
“Tak bisa dipungkiri juga bahwa kemajuan ekonomi kita didukung oleh kekuatan paguyuban paguyuban Tionghoa yang ada di Kepri, kita dukung, kita dorong terbentuknya paguyuban paguyuban serupa di Kepri ini,” ujar Ansar.
Ansa berharap dengan diresmikannya gedung baru perkumpulan Teo Chew kota Tanjungpinang ini dapat membantu perekonomian masyarakat terutama UMKM yang ada di Tanjungpinang.
“Saya dengar di gedung ini ada tempat UMKM-nya, tempat sejarahnya, dan itu bisa membantu perekonomian masyarakat terkusus UMKM di sini.” sambungnya.
Bobby Jayanto, seorang tokoh Tionghoa dan juga anggota DPRD Provinsi Kepri mengatakan, sebagai tokoh masyarakat Tionghoa kota Tanjungpinang sangat menyambut baik dengan dibangunnya gedung baru perkumpulan Teo Chew di Tanjungpinang ini.
“Perkumpulan Teo Chew adalah bagian dari warga kita, tujuannya agar bisa menyatukan warga, dan tentu misi dari suatu organisasi adalah sosial, bagai mana meningkatkan sosial kemasyarakatan kepada warganya dan kepada masyarakat secara umum,” ujar Bobby.
Ia berharap adanya gedung ini bisa berfungsi untuk masyarakat luas terkhusus masyarakat Teo Chew, dengan diadakannya galeri sejarah dan budaya masyarakat Teo Chew.
“Ini yang perlu dilestarikan, seperti opera Teo Chew dan banyak lagi kebudayaan Teo Chew lainnya yang harus dilestarikan,” tutupnya. (cw07)
