BATAM (HK) – Forum Jurnalis Pariwisata (FJP) resmi dikukuhkan sebagai organisasi yang bertujuan memperkuat kualitas pemberitaan pariwisata di Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Pengukuhan digelar di Restoran OCEAN Seafood Batam Center dan dilakukan oleh Sekretaris Komisi II DPRD Kepri, Wahyu Wahyudin, yang juga menjabat sebagai Pembina FJP.

Pengukuhan forum ini turut dihadiri berbagai komunitas dan paguyuban besar di Batam, seperti Paguyuban Banten, Melayu Barelang, Betawi, serta Palembang. Kehadiran mereka dinilai mencerminkan kekayaan budaya yang dapat diangkat menjadi daya tarik wisata daerah.

Dalam sambutannya, Wahyu Wahyudin menegaskan pentingnya sinergi antara jurnalis dan komunitas seperti paguyuban budaya dalam memperkuat identitas pariwisata Kepri.

Sinergi tersebut, kata dia, merupakan modal penting untuk menghadirkan konten positif yang dapat mempromosikan potensi wisata daerah secara lebih luas.

“Keanekaragaman budaya di Batam adalah kekuatan besar yang harus ditampilkan sebagai daya tarik wisata,” ujarnya.

Pandangan serupa disampaikan Praktisi Pariwisata Kepri sekaligus Founder ASPABRI, Surya Wijaya, yang juga menjabat sebagai Direktur Executive FJP.

Surya menilai kehadiran forum khusus jurnalis pariwisata merupakan kebutuhan mendesak bagi Kepri, mengingat posisi strategis provinsi ini yang berbatasan langsung dengan Singapura dan Johor, Malaysia dua pasar wisatawan mancanegara terbesar di kawasan.

Menurutnya, FJP diharapkan mampu menghadirkan pemberitaan yang lebih terukur dan berkualitas, sejalan dengan upaya menjadikan Batam sebagai kota wisata.

Untuk memperkuat kapasitas anggotanya, FJP menyiapkan dua program kerja awal, yakni penyusunan buku saku pariwisata sebagai pedoman pemberitaan serta pelatihan bahasa asing bagi jurnalis agar mampu mengikuti kebutuhan industri pariwisata internasional.

Adapun struktur pengurus FJP terdiri dari Pembina Wahyu Wahyudin dan Rini Elfina. Pengurus harian diketuai Novianto (Bos Anto), dengan Romauli sebagai sekretaris dan Dedy Suwadha sebagai bendahara. Sementara posisi Direktur Executive diisi oleh Surya Wijaya.

Adapun anggotanya diantaranya yaitu, Damri, Iman, Qoriul Fitra, Elin, Shinta, Sarah dan beberapa jurnalis lain yang selama ini aktif menulis isu pariwisata. (dam)

 

 

 

Share.

Alamat Kantor :  Bengkong   Garama,   Kel. Tanjung Buntung,   Kec. Bengkong, Kota Batam,   Provinsi Kepulauan Riau 29432

Nomor Kontak :  0813-7419-3939 / 082172547747

Exit mobile version