Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting AWe Hentikan Gugatan Ke MK, Nizar-Novrizal Sah Pemenang Pilkada Lingga 2024 Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025 Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan Pria Lansia Ditemukan Tewas di Bengkel Alat Berat di Kijang Bintan

BERITA TERKINI

Covid-19 Kembali Muncul, Dinkes Batam Imbau Masyarakat Tetap Waspada

badge-check


					Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam, Didi Kusmarjadi. Perbesar

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam, Didi Kusmarjadi.

BATAM (HK) — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batam memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap penyebaran virus Covid-19, karena saat ini virus tersebut telah kembali muncul di kota tersebut.

Kepala Dinkes Kota Batam, Didi Kusmarjadi, menyatakan bahwa saat ini sudah tercatat 8 orang positif Covid-19 di Batam, dengan dua di antaranya mengalami kasus kematian akibat Covid-19.

“Kedua pasien yang meninggal dunia memiliki kondisi kesehatan tambahan (komorbid), yang memperlemah daya tahan tubuh mereka,” ungkap Didi pada Selasa (26/12/2023).

Didi menambahkan, dengan situasi seperti ini, masyarakat diimbau untuk lebih waspada dan menjaga daya tahan tubuh, terutama saat bepergian ke luar negeri atau ke tempat-tempat dengan mobilitas tinggi.

“Terus terapkan protokol kesehatan yang ketat, seperti mencuci tangan, memakai masker, dan menjalani vaksinasi Covid-19, termasuk dosis penguat (booster),” saran Didi.

Didi menyatakan bahwa melalui langkah-langkah ini, diharapkan dapat meminimalkan risiko penyebaran Covid-19 dan menjaga kesehatan masyarakat Batam selama musim liburan. (cw03)

Baca Lainnya

Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting

12 Desember 2024 - 16:00 WIB

Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025

12 Desember 2024 - 14:41 WIB

Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis

12 Desember 2024 - 14:37 WIB

MAN 2 Batam Sabet Juara 3 di Turnamen Futsal Istana Sport Cup 2024

11 Desember 2024 - 15:53 WIB

Komisi I DPRD Batam Bakal Gelar RDP Terkait Sengketa di Teluk Bakau

11 Desember 2024 - 15:23 WIB

Trending di BATAM