Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting AWe Hentikan Gugatan Ke MK, Nizar-Novrizal Sah Pemenang Pilkada Lingga 2024 Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025 Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan Pria Lansia Ditemukan Tewas di Bengkel Alat Berat di Kijang Bintan

NATUNA

Cen Sui Lan Dorong Percepatan Penanganan Jalan Nasional Selat Lampa

badge-check


					Calon Bupati Natuna Nomor Urut 1, Cen Sui Lan. Perbesar

Calon Bupati Natuna Nomor Urut 1, Cen Sui Lan.

NATUNA (HK) – Cen Sui Lan, Calon Bupati Natuna Nomor Urut 1 yang sebelumnya menjabat sebagai Anggota Komisi V DPR RI dari Dapil Kepri, telah mengajukan usulan anggaran sebesar Rp 36 miliar kepada Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga Kementerian PUPR.

Anggaran tersebut diusulkan untuk penanganan dan pemeliharaan ruas jalan nasional Selat Lampa (Teluk Depeh) di Kabupaten Natuna, yang kerap dilanda longsor.

Jalan yang menghubungkan Ranai dengan Selat Lampa di Kecamatan Pulau Tiga, khususnya di area Gunung Tekul, Desa Cemaga Selatan, sering mengalami kerusakan akibat tergerus air hujan dan gelombang laut. Kondisi ini, jika tidak segera ditangani, dikhawatirkan akan membahayakan keselamatan pengguna jalan.

“Sudah kita ajukan permintaan anggaran ke Pak Dirjen Bina Marga untuk mengatasi longsor di jalan Selat Lampa, karena ini merupakan jalan nasional,” jelas Cen Sui Lan kepada media saat ditemui di Ranai, Selasa (1/10/2024).

Ia menambahkan, anggaran tersebut direncanakan akan direalisasikan pada tahun 2025. Cen juga menekankan pentingnya percepatan penanganan untuk mencegah dampak yang lebih serius.

Lebih jauh, Cen Sui Lan berkomitmen untuk memperjuangkan lebih banyak anggaran pusat jika terpilih sebagai Bupati Natuna.

Ia menekankan bahwa hubungan baik dengan pemerintah pusat akan memudahkan pengalokasian anggaran untuk pembangunan di wilayah Natuna, mengingat letaknya yang strategis di ujung utara NKRI.

“Jika saya diberi amanah, saya akan memperjuangkan lebih banyak anggaran pusat untuk masuk ke Natuna. Saya punya akses langsung, jadi bisa langsung WA Pak Dirjen,” ucapnya sambil tersenyum.

Cen Sui Lan juga menegaskan tekadnya untuk mendorong Natuna menjadi Provinsi Khusus, selain fokus pada pembangunan infrastruktur.

Di sisi lain, saat ini beberapa titik di ruas jalan Selat Lampa sedang diperbaiki oleh Balai Pembangunan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah I Kepri, dengan anggaran sekitar Rp 8 miliar pada tahun 2024. (fat)

Baca Lainnya

AWe Hentikan Gugatan Ke MK, Nizar-Novrizal Sah Pemenang Pilkada Lingga 2024

12 Desember 2024 - 15:26 WIB

DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan

12 Desember 2024 - 14:28 WIB

Desak Bawaslu usut Tuntas Dugaan Politik Uang, AMPP Anambas Akan Gelar Aksi Damai

12 Desember 2024 - 11:26 WIB

Ansar dan Menteri Pertanian Bahas Ketahanan Pangan dan Potensi Industri Pertanian di Kepri

11 Desember 2024 - 13:28 WIB

LSM Getuk Bakal Laporkan Dugaan Korupsi Diskominfo Kepri ke Polda

11 Desember 2024 - 13:25 WIB

Trending di KEPRI