Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting AWe Hentikan Gugatan Ke MK, Nizar-Novrizal Sah Pemenang Pilkada Lingga 2024 Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025 Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan Pria Lansia Ditemukan Tewas di Bengkel Alat Berat di Kijang Bintan

BERITA TERKINI

Wali Kota Batam Lepas 300 Atlet untuk POPDA IX Kepri

badge-check


					Kegiatan Pelepasan Popda ke IX oleh Wali Kota Batam di kantor Pemko Batam Perbesar

Kegiatan Pelepasan Popda ke IX oleh Wali Kota Batam di kantor Pemko Batam

BATAM (HK) — Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, secara resmi melepas kontingen Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) IX Kepri yang terdiri dari 300 atlet Kota Batam. Acara pelepasan ini berlangsung di Lantai IV Pemko Batam, Batam Center, pada Jumat (19/7/2024).

Dalam pidatonya, Rudi memberikan motivasi kepada seluruh kontingen agar memberikan penampilan terbaik mereka.

“Maksimalkan kekompakan dan kekuatan tim Batam. Mari kita raih semua medali dan ukir prestasi terbaik,” ujarnya.

Kontingen Kota Batam mencakup atlet, pelatih, dan official yang akan berlaga dalam berbagai cabang olahraga seperti atletik, renang, sepak bola, sepak takraw, bola basket, bola voli, pencak silat, tenis meja, dan tenis lapangan.

Para atlet ini akan bersaing memperebutkan 29 medali emas, 33 medali perak, dan 28 medali perunggu.

POPDA IX Kepri dijadwalkan berlangsung dari 23 hingga 27 Juli 2024, dengan peserta dari tujuh kabupaten dan kota se-Provinsi Kepulauan Riau. Sebagai tuan rumah, Kota Batam telah mempersiapkan berbagai acara untuk menyukseskan POPDA IX.

“Acara ini akan menjadi event besar dan berdampak positif bagi Batam dan Kepri,” kata Rudi. Pembukaan POPDA IX Kepulauan Riau akan dilaksanakan pada Selasa, 23 Juli 2024, di Dataran Engku Putri Batam Center.

Wali Kota Batam mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan POPDA IX Kepri Tahun 2024.

“Mari kita sukseskan POPDA IX Kepri 2024 dan berharap tim kita dapat meraih semua medali, baik emas, perak, maupun perunggu,” harap Rudi.

Dengan persiapan yang matang dan semangat juang yang tinggi, kontingen Kota Batam diharapkan dapat memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama daerah dalam ajang olahraga pelajar bergengsi ini. (cw03)

Baca Lainnya

Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting

12 Desember 2024 - 16:00 WIB

Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025

12 Desember 2024 - 14:41 WIB

Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis

12 Desember 2024 - 14:37 WIB

James Harden catatkan 3.000 tripoin di NBA

12 Desember 2024 - 11:13 WIB

Hendra Setiawan Bakal “GANTUNG RAKET”usai Indonesia Masters

12 Desember 2024 - 11:09 WIB

Trending di NASIONAL