Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Nusantara, DPC HNSI Kepulauan Anambas Bagikan Makanan Bergizi Gratis di SDN 004 Genting AWe Hentikan Gugatan Ke MK, Nizar-Novrizal Sah Pemenang Pilkada Lingga 2024 Laksanakan Arahan Presiden, Kepala BP Batam Efisiensikan Anggaran 2025 Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, BP Batam Prioritaskan Pengembangan Kawasan Strategis DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan Pria Lansia Ditemukan Tewas di Bengkel Alat Berat di Kijang Bintan

BERITA TERKINI

Gelar Bakti Sosial Kesehatan, Polres Karimun dan Kodim 0317/ TBK Kumpulkan 81 Kantong Darah

badge-check


					Polres Karimun dan Kodim 0317/ TBK Kumpulkan 81 Kantong Darah. Foto: Istimewa Perbesar

Polres Karimun dan Kodim 0317/ TBK Kumpulkan 81 Kantong Darah. Foto: Istimewa

KARIMUN (HK) — Polres Karimun Polda Kepri berhasil mengumpulkan 81 kantong darah pada donor darah dalam rangkaian memperingati Hari Bakti Sosial Donor Darah di gedung Catur Prasetya lantai 2 Polres Karimun, Kamis (30/11/2023)

Donor darah tersebut kerjasama dengan PMI Kabupaten Karimun, sebagai wujud bakti kesehatan donor darah dilakukan personel Polres Karimun bersinergi dengan Kompi 2 Batalyon A Pelopor Brimob Polda Kepri dan personel Kodim 0317/ TBK.

“Hari ini kami melaksanakan bakti sosial kesehatan berupa donor darah . Setetes darah rekan polri dan bhayangkari hingga TNI ini semoga bisa membantu mereka yang membutuhkan,” ujar Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus, S.I.K., M.H.

Polres Karimun dan Kodim 0317/ TBK Kumpulkan 81 Kantong Darah. Foto: Istimewa

Bakti Kesehatan berupa aksi donor darah bersama ini digelar secara bergantian dipimpin langsung oleh Kapolres Karimun AKBP Fadli Agus, S.I.K., M.H. yang ikut langsung mendonorkan darahnya.

Para anggota polri maupun TNI yang akan ikut mendonorkan darahnya wajib diawali dengan screening dengan mengisi formulir, pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan golongan darah dan pengecekan hemoglobin (Hb).

“Darah itu, nantinya diserahkan ke PMI Karimun, guna disumbangkan untuk masyarakat yang membutuhkan darah, yang berobat di rumah sakit,” pungkasnya.

Fadli Agus menyampaikan, donor darah yang dilaksanakan hari ini oleh Polres Karimun ini adalah bentuk Sinergitas TNI-Polri dan sekaligus meningkatkan silaturahmi dan Koordinasi antara TNI-Polri khususnya di wilayah hukum Polres Karimun.

Sementara itu, Sekretaris Palang Merah Indonesia (PMI) Karimun, Rachmadi mengucapkan terima kasih kepada Polres Karimun beserta jajarannya dan instansi terkait yang telah mendonorkan darahnya.

“Kami mewakili PMI Karimun mengucapkan terima kasih kepada peserta donor darah yang sukarela mendonorkan darahnya. Setetes darah kita akan sangat berguna untuk menyelamatkan jiwa orang lain,” tandas Rachmadi. (r/hhp)

Baca Lainnya

Kejari Karimun Ungkap Modus Korupsi DLH Karimun, Belanja Fiktif hingga GU Fiktif

11 Desember 2024 - 13:22 WIB

Kejari Karimun Tetapkan Dua Kadis jadi Tersangka dalam Dugaan Korupsi di Dinas Lingkungan Hidup

11 Desember 2024 - 13:18 WIB

Pemko Tanjungpinang Perkuat Germas untuk Kesehatan Masyarakat

2 Desember 2024 - 17:03 WIB

Lima Tahun Tempati Gedung Baru, SDN 020 Sagulung Kini Miliki 677 Siswa

29 November 2024 - 16:01 WIB

Tunggu Hasil Real Count, Aunur Rafiq Ajak Masyarakat Karimun Tetap Tenang

28 November 2024 - 10:12 WIB

Trending di KARIMUN