BATAM (HK) — Polsek Bengkong, Kota Batam, mengadakan kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas yang bertujuan memperkuat hubungan antara kepolisian dan warga masyarakat. Kegiatan ini berlangsung pada hari Minggu (24/9/2023) yang dimulai dari pukul 09.00 hingga 10.15 WIB, di Gereja HKBP Estomihi Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong.
Minggu Kasih Kamtibmas dihadiri oleh sekitar 250 orang jemaat Gereja HKBP Estomihi. Kegiatan ini dipimpin oleh IPTU DODDY BASYIR, S.H., M.H, yang saat itu menjabat sebagai Pelaksana Sementara Kapolsek Bengkong. Turut hadir dalam acara ini Aiptu Erwin Sibarani dan Brigadir Melki Crisman.
Aiptu Erwin Sibarani memberikan sambutannya yang menyampaikan terima kasih kepada jemaat Gereja HKBP Estomihi atas kehadiran mereka.
Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan program prioritas Kapolri yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan kerja sama antara Polsek Bengkong dengan warga Kecamatan Bengkong. Ia juga mengundang masyarakat untuk memberikan saran, kritik, dan masukan yang membangun demi kemajuan bersama.
Selanjutnya, Ketua RW 11 Kelurahan Tanjung Buntung, Bernadus Situmorang mengajukan pertanyaan mengenai tingkat kenakalan remaja yang tinggi di Kecamatan Bengkong dan kemungkinan perubahan undang-undang terkait anak-anak yang sulit dipenjarakan.
“Bagaimana tanggapan bapak terkait hal tersebut apakah dirubah undang undangnya karena anak anak susah di penjara?” tanyanya.
Erwin pun menjelaskan sejarah peradilan anak, dampak penjara pada remaja, peran orang tua, dan pengaturan hukum yang berlaku.
“Sejarahnya peradilan anak itu ingin melindungi anak anak kita yang terimbas pergaulan bebas, karena di dalam penjara tidak ada efek jera nya. Apalagi, dalam perbincangan di dalam penjara akan menambah ilmu anak itu nantinya dalam berbuat kejahatan,” jelasnya.
Ia juga mengingatkan masyarakat untuk menghubungi Polsek Bengkong dan Bhabinkamtibmas jika memiliki informasi terkait kejahatan atau gangguan kamtibmas.
Kegiatan Minggu Kasih Kamtibmas berlangsung dengan aman dan terkendali hingga selesai. Adapun kegiatan itu disertai dengan foto bersama antara Polsek Bengkong dan masyarakat
Erwin pun menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya Polsek Bengkong dalam menjalin hubungan positif dengan masyarakat di Kecamatan Bengkong, Kota Batam. (r)