TANJUNPINANG (HK) – Guna meningkatkan komunikasi yang lebih intensif dan maksimal, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas), Narkotika Kelas IIA, Tanjungpinang (Tpi), Edi Mulyono mengajak jajarannya Coffe Morning.
Diiringi canda dan tawa, momen tersebut juga membahas isu isu aktual dan membahas rencana kerja untu beberapa minggu kedepannya, meliputi evaluasi tugas dan fungsi.
“Coffe Morning ini untuk meningkatkan komunikasi yang lebih intensif dan maksimal,
sehingga tali silaturahmi semakin erat, dan hubungan komunikasi pun menjadi lebih baik,” kata Kalapas Narkotika Kelas II A, Tpi, Edi Mulyono, Senin 15/5) pagi.
Dalam kesempatan ini, imbuhnya, kita juga membahas tindak lanjut evaluasi Kinerja Lapas Narkotika Kelas IIA Tanjungpinang, dalam rangka Komitmen Zero Halinar serta membahas tentang isu-isu aktual pemasyarakatan.
“Coffe Morning meningkatkan kebersamaan dan menjalin kekompakan dalam melaksanakan tugas dan fungsi, sebagai petugas pemasyarakatan. Hal ini juga dapat menjadi wadah penyampaian aspirasi dan segala permasalahan yang timbul, serta bisa mencari solusi bersama dari permasalahan permasalahan yang ada,” ungkap Kalapas.
Dalam kesempatan itu, seluruh pejabat struktural melaporkan kepada Kalapas terkait kinerja masing masing bidang, yang telah dilaksanakan selama ini. Termasuk agenda rutin yang dilakukan di Lapas Narkotika Kelas IIA Tpi. Yakni, memeriksa semua blok dan kamar kamar, yang ada dalam Lapas tersebut.
Kendati singkat, namun Coffe morning tersebut berjalan dengan baik. Meskipun ada batasan antara pimpinan dan bawahan. Namun dengan suasana santai dan kebersamaan, Kalapas yang bersaja mampu menetralkan suasana, agar tidak terjadi kecanggungan.(CW07)