LINGGA (HK) – Politeknik Lingga secara resmi membuka program magang dan kerja ke Korea Selatan melalui kolaborasi dengan Kongju University, salah satu universitas terkemuka di Negeri Ginseng.
Pembukaan program ditandai dengan kegiatan sosialisasi dan pendaftaran yang berlangsung di kampus Politeknik Lingga, Kamis (11/12/2025).
Direktur Politeknik Lingga, Ahmad Endang, menyampaikan bahwa kerja sama strategis ini merupakan langkah penting dalam memperluas jejaring internasional sekaligus menciptakan peluang mobilitas global bagi mahasiswa.
“Kolaborasi ini menjadi langkah signifikan bagi Politeknik Lingga dalam membuka akses internasional dan memberikan pengalaman global yang berharga bagi mahasiswa,” ujarnya usai kegiatan.
Pada tahap pertama, program magang menyediakan kuota bagi 30–40 mahasiswa. Peserta akan memperoleh kesempatan bekerja, belajar, dan merasakan pengalaman langsung di berbagai sektor industri Korea Selatan.
Seperti pertanian, peternakan, manufaktur, serta sektor layanan profesional lainnya. Setiap mahasiswa akan dibimbing oleh tenaga profesional sesuai bidang yang digeluti.
“Kerja sama ini merupakan bukti komitmen kampus dalam mempersiapkan lulusan yang kompetitif di era global,” tambah Ahmad Endang.
Dia menjelaskan bahwa kolaborasi dengan Kongju University menjadi upaya untuk memperkuat kualitas pendidikan dan menyediakan pengalaman internasional yang bermutu tinggi.
Program Magang by Working ini diharapkan mampu meningkatkan keterampilan mahasiswa, menambah pengalaman kerja, serta memperluas wawasan global mereka.
“Kerja sama ini mencakup peningkatan kualitas pendidikan, pertukaran pengetahuan, pembinaan mahasiswa, hingga peluang mobilitas akademik dan profesional. Kami berharap sinergi ini membuka lebih banyak program internasional lainnya di masa mendatang,” jelasnya.
Sosialisasi program telah dilakukan secara langsung kepada mahasiswa, mencakup penyampaian persyaratan, mekanisme pendaftaran, proses seleksi, serta gambaran pekerjaan yang akan dijalani selama magang. Pendaftaran tahap pertama kini resmi dibuka bagi mahasiswa yang memenuhi kriteria.
“Melalui program ini, Politeknik Lingga berkomitmen menghasilkan lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga siap bersaing di pasar kerja internasional,” tutupnya. (tir)

