TANJUNGPINANG (HK) – Akibat hujan disertai angin kencang, 1 unit mobil patroli pengawal (patwal), Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), milik Dinas Perhubungan (Dishub), bermerk Suzuki Grand Vitara, dengan BP 99, terbalik di komplek Istana Kota Piring, Pulau Dompak, Tanjungpinang, Selasa, (31/01) siang, sekitar pukul 13.00 WIB.

Mobil Vitara patwal tersebut, sehari-hari digunakan untuk mengawal Gubernur Kepri disaat melaksanakan aktivitas di pulau Bintan dan sekitarnya.

Diketahui, Mobil ini telah mengawal beberapa Gubernur, dimulai dari Muhammad Sani (alm), Agung Mulyana, dan Nuryanto, Nurdin Basirun, Isdianto, Bahtiar, Suhajar Diantoro, serta terakhir Ansar Ahmad.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kepri, Junaidi membenarkan kejadian tersebut, jika satu anggotanya alami musibah, sehingga mobil yang digunakan terbalik saat melintasi genangan air hujan di jalan raya.

“Memang benar itu mobil patwal milik Dishub Kepri. Kejadian itu terjadi saat hujan lebat tadi. Ketika melintasi genangan air jarak pandang tertutup lalu terjadi kecelakaan,” ujar Junaidi.

Junaidi juga menjelaskan, perjalanan mobil patwal berawal dari arah Kantor Dishub melalui bundaran Dompak yang tidak jauh di kantor DPRD Kepri, untuk menuju pelabuhan Roro Dompak.

Tapi, Ia juga menyebutkan, mobil patwal bukan saat mengawal pejabat Kepri. Mobil tersebut bergerak dari kantor Dishub yang akan pergi ke pelabuhan, namun diperjalanan terjadi laka tunggal, saat melintasi genangan air hujan di jalan raya.

“Untuk pengemudinya selamat. Dan Alhamdulillah sudah membaik, beserta sudah kita dampingi untuk pemeriksaan di rumah sakit,” imbuhnya.

Kepala Bidang Perhubungan Darat Dishub Kepri, Irwan Panggabean, juga membenarkan perihal musibah kecelakaan mobil patwal Gubernur Kepri tersebut.

“Saat ini korban Joni (supir patwal), sudah dibawa ke rumah sakit untuk berobat,” ujarnya.

Insiden kecelakaan tunggal (laka tunggal) yang dialami oleh Joni pengemudi mobil patwal itu, imbuhnya, masih dalam dalam perawatan medis, dan kini kondisinya sudah membaik.

“Hal itu diakibatkan tingginya curah hujan di wilayah Tanjungpinang terutama Dompak sejak pagi hari, sehingga mengganggu jarak pandang saat dalam berkendaraan. Karena itu tingkat kecepatan dan pandangan harus dijaga dengan baik,” ungkap Irwan.

Ia mengatakan, kejadian ini disebabkan air tergenang yang membuat laju mobil terhambat sehingga ban mobil slip, lalu mobil terbalik dalam kecelakaan tunggal itu. (dtk/eza)

Share.

Alamat Kantor :  Bengkong   Garama,   Kel. Tanjung Buntung,   Kec. Bengkong, Kota Batam,   Provinsi Kepulauan Riau 29432

Nomor Kontak :  0813-7419-3939 / 082172547747

Exit mobile version