Adapun Kelurahan Kawal 26 usulan, Desa Gunung Kijang 7 usulan, Desa Teluk Bakau 17 usulan, dan Desa Malang Rapat 18 usulan.
Kemudian, dari OPD Kecamatan 18 usulan.
Maka, dari seluruh usulan tersebut akan dipilih lagi untuk usulan prioritas sebanyak 7 usulan, untuk setiap kelurahan atau desa yang berjumlah keseluruhan 33 usulan.
Arief Sumarson menyebutkan, 10 usulan prioritas dan mendapatkan nilai tertinggi nanti yang akan di bawa ke Musrenbang Kabupaten Bintan.
Anggota DPRD Kabupaten Bintan Siti Maryani mengatakan nantinya usulan-usulan tersebut akan menyesuaikan dengam prioritas, artinya yang diusulkan tersebut benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat.
Baca juga: Musrenbangdes Batu Kacang Usulkan Bangunan Tepat Guna
“InsyaAllah akan dituangkan dalam RKPD pada Musrenbang Kabupaten Bintan. Mudah-mudahan apa yang diusulkan ini ada yang nyangkut dan terealisasi,” kata Maryani.
Lurah Kawal, Wiryawan Wira, S.E., menyampaikan salah satu usulan program prioritas di wilayahnya adalah Rehabilitasi Mesjid Al-Islah.
“Masjid belum pernah direhabilitasi, bangunan retak, beban kubah id atas terlalu berat”, katanya.
Dia juga mengatakan usulan ini sudah diusulkan sejak tahun 2020.
Adapun salah satu usulan program prioritas Desa Gunung Kijang adalah Pembuatan Drainase Jalan Agro Kampung Banjar Baru.
“Saya berharap usulan ini bisa terealisasi, karena jalan butuh drainase agar tidak ada genangan air ketika hujan turun”, jelas Sekretaris Desa Gunung Kijang memaparkan.
