Ingin Kembali ke Performa Terbaik.
LONDON (HK) – JUARA Dunia Formula 1 (F1) tujuh kali, Lewis Hamilton, menyatakan dirinya sangat ingin menyalakan kembali rivalitasnya dengan Max Verstappen (Red Bull Racing). Serta, kembali bertarung untuk perebutan gelar juara F1.
Sayangnya, penampilan dominan Verstappen pada musim 2022, ditambah Hamilton yang kesulitan menemukan performa terbaik bersama Mercedes, mencegah kedua pembalap kembali bertarung untuk gelar seperti 2021.
Dapat melihat kembali persaingan sengit antara Verstappen dan Hamilton dalam perebutkan gelar musim ini, rasanya sulit terjadi. Mengingat, Verstappen saat ini memegang keunggulan terlampau jauh, yakni 152 poin, dari Hamilton pada klasemen sementara.
“Saya sangat ingin kembali ke kondisi itu dan memiliki kesempatan untuk melawan Max (Verstappen), tetapi hari itu belum tiba,” ujar Hamilton, Senin (9/5).
Gelaran F1 2022 dapat dikatakan sebagai musim yang buruk untuk Hamilton. Pembalap berusia 37 tahun itu tercatat belum pernah merebut podium tertinggi sepanjang musim ini.
Meski rivalitasnya dengan Max Verstappen belum tercipta hingga saat ini, namun Hamilton yakin dirinya dan tim Mercedes akan kembali berhadapan dengan kondisi itu di masa mendatang.
“Tahun ini seperti naik rollercoaster. Tapi, mereka (tim Mercedes) terus termotivasi untuk lebih baik setiap tahun. Saya 1.000% percaya kami memiliki tim yang tepat,” tutur.
“Saya berharap bisa naik kembali podium. Saya berharap untuk mendapatkan yang pertama (juara), tapi kami belum mendapatkannya sekarang,” imbuh Hamilton.
Sumber: Media Indonesia