BATAM (HK) – Ratusan siswa dari berbagai sekolah di Kota Batam memadati sekolah Cipta Tunas Indonesia (CTI) yang beralamat di Komplek Pertokoan Cipta Puri, Kelurahan Tiban Baru, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Sabtu (31/1/2026).
Yakni dalam rangka mengikuti Gebyar CTI Expo 2026 yang digelar Sekolah Dasar Swasta (SDS) dan Sekolah Menengah Pertama Swasta (SMPS) CTI Batam.
Gebyar CTI Expo ini mengusung tema “Berkreasi dan Berprestasi Bersama dalam Kompetisi”, dengan fokus pada pengembangan kreativitas, pengetahuan, dan keterampilan peserta didik melalui beragam perlombaan edukatif dan atraktif.

Kegiatan tahunan ini menjadi ajang promosi pendidikan CTI sekaligus wadah silaturahmi antara sekolah dan masyarakat.
Kepala Sekolah SDS CTI Batam, Sabrun Jamil, mengatakan expo ini merupakan bagian dari strategi pengembangan sekolah agar semakin dikenal luas.
“Gebyar CTI Expo menjadi upaya kami untuk mendekatkan sekolah dengan masyarakat. Apalagi, sebentar lagi kita akan memasuki tahun ajaran baru 2026–2027,” ujar Jamil.

Dikatakan Jamil, CTI Batam memiliki keunikan sebagai lembaga pendidikan multikultural dan multireligius. Sekolah ini menerima peserta didik dari berbagai latar belakang agama tanpa adanya pengelompokan.
“Kami tidak membuat kluster antaragama. Semua kegiatan keagamaan, baik muslim maupun non-muslim, mendapat pelayanan yang sama. Saat ini hanya agama Hindu yang belum ada,” ucap pria berdarah minang tersebut.
Kepala Sekolah SMPS CTI Batam, Rahib, menambahkan bahwa kualitas tenaga pendidik menjadi salah satu keunggulan sekolah CTI.

“Alhamdulillah, seluruh guru di SDS dan SMPS CTI Batam sudah bersertifikasi. Ini menjadi jaminan bahwa proses belajar mengajar dilakukan oleh tenaga profesional,” ungkap Rahib.
Rahib menyebutkan, saat ini jumlah siswa di CTI Batam mencapai sekitar 150 orang. Melalui Gebyar CTI Expo 2026, pihak sekolah berharap angka tersebut terus bertambah.
“Kegiatan ini menjadi sarana untuk memperkenalkan fasilitas, program, dan kualitas pendidikan CTI kepada masyarakat luas,” katanya.

Sementara itu, ketua panitia pelaksana Gebyar CTI Expo, Tania Ayu Kencana Putri, menjelaskan, Gebyar CTI Expo juga bertujuan mengasah bakat dan kreativitas peserta didik tingkat TK dan SD se-Kota Batam.
Beragam perlombaan digelar dalam acara ini, seperti lomba mewarnai, cerita bergambar, cerdas cermat, bulu tangkis, hingga solo vokal Melayu. Puluhan sekolah tingkat SD dan SMP turut ambil bagian dalam kompetisi tersebut.
“Gebyar CTI Expo sendiri merupakan agenda rutin tahunan, di mana setiap sekolah mengirimkan perwakilan terbaiknya untuk berkompetisi sekaligus mempererat hubungan antarlembaga pendidikan di Batam,” imbuhnya. (dam)


