TANJUNGPINANG (HK) – Di bulan yang penuh berkah ini, menjadi ladang amal oleh berbagai kalangan, termasuk pada organisasi atau komunitas perempuan, yang ada di Kota Gurindam, Tanjungpinang.
Diinisiasi oleh Aksi Peduli Sosial (APS), dan Perempuan Pemimpin Indonesia (PPI) Tpi, yang berkolaborasi dengan beberapa komunitas dan organisasi perempuan lainnya. Seperti
Beprokepri, BJN, Gemes, Sejuk, Ikaboga, beserta Iwapi Tanjungpinang, turut bahu membahu menyediakan 1500 takjil, untuk dibagikannya kepada para pengendara yang melewati gedung daerah, Minggu (9/4).
Bunda Yani, dari komunitas APS, sekaligus pencetus kegiatan ini mengaku sangat apresiasi atas dukungan rekan-rekannya dari berbagai organisasi, untuk bisa terlaksananya kegiatan pembagian takjil tersebut.
“Ketika kita sampaikan, rekan rekan menyambut baik, dan sekalian bersedekah, terciptalah 1500 takjil ini,” ungkap Bunda Yani.
Alhamdulillah, ujarnya, kegiat ini sudah berlangsung sukses ditambah antusias warga yang melintas, mereka memilih berhenti untuk menerima takjil yang diberikan para kaum ibu ini.
“Walau sedikit macet, namun pembagian takjil berjalan cukup kondusif. Selain takjil ada juga pemberian kaos kaki, dan kerudung, yang juga cukup diserbu warga, sampai turun dari kendaraannya,” papar Bunda Yani.
Lanjut bunda Yani, kegiatan ini untuk APS sendiri rutin dilaksanakan setiap tahun. namun tahun ini didukung dari berbagai komunitas dan organisasi perempuan termasuk Bank sampah Cermai, yang sering berkolaborasi bersama APS.