Menu

Mode Gelap
Pemkab Lingga Tetapkan Desa Kelumu Sebagai Kampung Reforma Agraria 2024 MAN 2 Batam Sabet Juara 3 di Turnamen Futsal Istana Sport Cup 2024 KUA Sekupang dan LAZ Batam Gelar Workshop dan Salurkan Bantuan untuk Pemberdayaan Ekonomi Wanita di Bintan Utara Nyaris jadi Korban Pemerkosaan Pria Tetangga DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan BP Batam Raih Prestasi Sangat Baik, Indeks Perencanaan Pembangunan Nasional

BERITA TERKINI

Polres Bintan Tingkatkan Pengamanan Jelang Pemilu 2024

badge-check


					Polres Bintan dan jajaran Polsek melaksanakan patroli rutin pada malam hari guna menjamin Kamtibmas agar tetap kondusif, Selasa (31/10/2023) malam. Perbesar

Polres Bintan dan jajaran Polsek melaksanakan patroli rutin pada malam hari guna menjamin Kamtibmas agar tetap kondusif, Selasa (31/10/2023) malam.

BINTAN (HK) – Menjelang pelaksaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, Polres Bintan dan jajaran Polsek  melaksanakan patroli rutin pada malam hari guna menjamin Kamtibmas agar tetap kondusif, Selasa (31/10/2023) malam.

Patroli rutin tersebut menyasar ke kantor-kantor pemerintahan dan kantor penyelenggara Pemilu seperti kantor Komisi Pemilhan Umum (KPU), kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan kantor-kantor pemerintah dan swasta lainnya.

Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, S.I.K.,M.M. menyampaikan melalui Kasihumas Polres Bintan Iptu Missyamsu Alson bahwa patroli tersebut dilakukan secara rutin dan berkala yang dilaksanakan oleh personel Polres Bintan dan Polsek dalam jajaran Polres Bintan.

“Untuk sasaran patroli kita adalah kantor pemerintahan dan kantor penyelenggara Pemilu seperti kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu)”, ujarnya.

Personel yang melakukan patroli juga menghampiri para remaja yang berkumpul hingga larut malam yang kemungkinan mengkonsumsi alkohol maupun narkoba.

Missyamsu Alson juga menyampaikan apabila personel yang berpatroli menemukan remaja yang berkumpul pada larut malam, personel menghampirinya dan menghimbau agar para remaja tersebut untuk segera pulang untuk menghindari terjadinya kejahatan baik sebagai pelaku kejahatan maupun berpotensi akan menjadi korban kejahatan.

“Apalagi kalau ditemukan remaja yang berpasangan yang nongkrong hingga larut malam akan disuruh pulang bahkan untuk memastikan perempuan tersebut sampai dirumah dengan aman kita dampingi agar tidak menjadi korban kejahatan,” katanya.

Menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum tahun 2024 Polres Bintan dan Polsek jajaran akan terus meningkatkan keamanan dengan meningkatkan patroli, personel yang berpatroli juga memberikan himbauan kepada mayarakat agar sama-sama menjaga Kamtibmas menjelang terlaksananya Pemilihan Umum 2024 agar berjalan dengan aman dan damai.

“Mari kita bersama-sama menciptakan keamanan dan ketertiban menjelang pelaksanaan Pemilu tahun 2024.

“Kita menghimbau dalam pelaksanaan Pemilu nantinya kepada masyarakat yang sudah terdaftar sebagai pemilih gunakanlah hak pilihnya serta mari lakukan Pemilu dengan aman dan damai,” ajak Alson. (nel)

Baca Lainnya

Pemko Tanjungpinang Perkuat Germas untuk Kesehatan Masyarakat

2 Desember 2024 - 17:03 WIB

Lima Tahun Tempati Gedung Baru, SDN 020 Sagulung Kini Miliki 677 Siswa

29 November 2024 - 16:01 WIB

Pertandingan Badminton Antar Pegawai BP Batam Sukses Digelar

26 November 2024 - 13:29 WIB

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

25 November 2024 - 13:24 WIB

Rudi Ajak Masyarakat Batam Sukseskan Pilkada 2024

25 November 2024 - 13:18 WIB

Trending di BATAM