NATUNA (HK) – Komandan Lanud Raden Sadjad (Danlanud RSA), Kolonel Pnb. Jajang Setiawan, S.M, M. Han, PSJ (J), dan Ketua PIA Ardhya Garini(AG), Cabang 17/D.I Lanud RSA, Ny. Novi Jajang Setiawan, mengajak Forkopim dan TNI/Polri Natuna, Nonton Bareng (Nobar) Pagelaran Wayang Orang.
Pagelaran wayang yang berjudul “Pandawa Boyong” ini dilaksanakan di pinggir Pantai Raptor Lanud Raden Sadjad, Ranai Natuna, Minggu (15/1/2023) malam.
Wayang tersebut menampilkan Panglima TNI, Laksamana TNI Yudo Margono, sebagai Bima Sena, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit, sebagai Prabu Puntadewa, Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman sebagai Batara Guru, Kasal Laksamana TNI Muhammad Ali, sebagai Batara Baruna, dan Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, SE, M.P.P, CSFA, sebagai Eyang Abiyasa.
Danlanud RSA Natuna mengaku bangga kepada pemimpin TNI yang melestarikan budaya Indonesia sebagai warisan leluhur yang harus didukung bersama. Sehingga menjadi sebuah pembelajaran untuk kebersamaan dan kekompakkan. Terutama terhadap generasi muda.
“Ini tugas kita sebagai orangtua bisa mendidik anak-anak, bagaimana kita punya kebudayaan yang tidak kalah hebatnya dengan cerita-cerita yang dibuat oleh super hero buatan dari negara luar,” ucapnya.
Hadir dalam nobar ini Sekda Natuna, Boy Wijanarko Varianto, Kakansar Natuna, Dansatrad 212 Ranai, Dandenhanud 477 Kopasgat, Para Kadis, Komandan Satuan dilingkungan Lanud RSA, Pengurus PIA AG Cab.17/D.I Lanud RSA, Seluruh Personel TNI AU dilingkungan Lanud RSA dan Keluarga Besar, serta Perwakilan Kodim 0318/Natuna, Lanal Ranai, Yonkomposit 1 Gardapati dan Polres Natuna. (fat)