Menu

Mode Gelap
Pemkab Lingga Tetapkan Desa Kelumu Sebagai Kampung Reforma Agraria 2024 MAN 2 Batam Sabet Juara 3 di Turnamen Futsal Istana Sport Cup 2024 KUA Sekupang dan LAZ Batam Gelar Workshop dan Salurkan Bantuan untuk Pemberdayaan Ekonomi Wanita di Bintan Utara Nyaris jadi Korban Pemerkosaan Pria Tetangga DKP Kepri – Traveloka dan CARE Indonesia Proteksi Ekosistem Mangrove di Pulau Bintan Melalui Pemberdayaan Kelompok Perempuan BP Batam Raih Prestasi Sangat Baik, Indeks Perencanaan Pembangunan Nasional

PINANG

Hasil Quick Count, Lis-Raja Unggul Raih 69,74 Persen di Pilkada Tanjungpinang

badge-check


					Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza, saat Konferensi pers di Sekretariat pemenangan, jalan R. H Fisabilillah,  Tanjungpinang, Rabu (27/11). Perbesar

Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Lis Darmansyah dan Raja Ariza, saat Konferensi pers di Sekretariat pemenangan, jalan R. H Fisabilillah, Tanjungpinang, Rabu (27/11).

TANJUNGPINANG (HK) – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Walikota nomor urut 2, Lis Darmansyah-Raja Ariza (Lis-Raja), meraih kemenangan signifikan dalam hasil quick count Pemilihan Wali Kota Tanjungpinang 2024.

Hingga pukul 17.30 WIB, Lis-Raja memperoleh 69,74 persen suara, sementara pesaing mereka, Paslon nomor urut 1 Rahma-Rizha, hanya mendapatkan 30,26 persen.

Dalam keterangannya di Sekretariat Pemenangan, Lis Darmansyah mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Tanjungpinang yang telah menggunakan hak pilihnya, serta memilih pemimpin yang sesuai dengan pilihan hati.

Lis menyatakan bahwa kemenangan ini adalah kemenangan seluruh masyarakat yang menginginkan perubahan dan kemajuan bagi Kota Tanjungpinang, dengan fokus pada perbaikan kondisi ekonomi, pengentasan kemiskinan, dan pengurangan pengangguran.

Ia juga mengimbau agar relawan dan tim pemenangan tidak terlalu bereuforia dalam merayakan kemenangan ini.

Lis juga menekankan pentingnya menjaga persatuan demi masa depan yang lebih baik bagi kota ini, dan mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama membangun Tanjungpinang ke arah yang lebih baik. (idp)

 

Baca Lainnya

LSM Getuk Bakal Laporkan Dugaan Korupsi Diskominfo Kepri ke Polda

11 Desember 2024 - 13:25 WIB

Sidang Perdata, Oknum Notaris Disebut Terima 10 Sertifikat Tanah Milik Penggugat

4 Desember 2024 - 11:50 WIB

Jelang Natal, Rutan Tanjungpinang Perkuat Pengamanan dan Penggeledahan Blok Tahanan

3 Desember 2024 - 17:23 WIB

Penataan Lanjutan Pulau Penyengat jadi Prioritas Utama APBN Kepri 2025

3 Desember 2024 - 09:06 WIB

DPD LI-BAPAN Kepri Minta Kejagung Ambil Alih Dugaan Raibnya DJPL Bintan Rp168 Miliar

2 Desember 2024 - 17:01 WIB

Trending di BINTAN