Menu

Mode Gelap
Sekretaris DPRD TPI Diperiksa Jaksa Terkait Tindak Lanjut Perkara Dugaan Korupsi Sektor Perizininan Sering Jadi Sorotan, Pemko Batam Laksanakan Bimtek Service Excellent Revitalisasi Mesjid Agung Rampung, Muhammad Rudi Undang Warga Batam Hadiri Peresmian Revitalisasi Masjid Agung Renovasi Gedung Gonggong Tahun Ini “DIBATALKAN” Dengarkan Curhat dan Tampung Aspirasi, Aunur Rafiq Dialog dengan Masyarakat Tanjungpinang Tim Sepak Takraw Kepri Raih Perunggu di PON XXI Aceh-Sumut

BERITA TERKINI

BRIN Perkuat Fokus Riset pada Sektor Pangan

badge-check


					Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) terus menjadikan sektor pangan sebagai fokus utama penelitian. Foto: ANTARA FOTO Perbesar

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) terus menjadikan sektor pangan sebagai fokus utama penelitian. Foto: ANTARA FOTO

JAKARTA (HK) – Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) terus menjadikan sektor pangan sebagai fokus utama penelitian, sejalan dengan arah pembangunan nasional.

Laksana Tri Handoko, Kepala BRIN, menegaskan pentingnya sektor pangan sebagai aspek utama pembangunan nasional.

Selama tahun 2023, BRIN melaksanakan 2.388 riset dengan pencapaian sebanyak 1.217 riset. Pencapaian tertinggi terjadi pada riset lingkungan berkelanjutan (266 riset), energi (220 riset), pangan (218 riset), dan kedaulatan kesehatan (156 riset).

Dalam klaster kedaulatan pangan, BRIN telah melakukan sejumlah riset inovatif, seperti pemanfaatan tepung ikan dalam produk mie untuk anak penderita stunting, teknologi penyimpanan atmosfer untuk produk hortikultura, perbanyakan klonal kelapa sawit, dan pengembangan varietas unggul baru kakao nasional.

“Kami diberi mandat untuk fokus pada riset dan inovasi yang berbasis pada sumber daya alam lokal untuk meningkatkan kedaulatan pangan dan energi,” ungkap Handoko.

Sebelumnya, BRIN bersama Kementerian Pertanian telah menandatangani nota kesepahaman untuk memperkuat sinergi dalam pemenuhan varietas bibit unggul.

Inisiatif ini mencakup pengembangan varietas bibit unggul tidak hanya untuk tanaman hortikultura, pangan, atau perkebunan, tetapi juga untuk sektor peternakan.

Varietas bibit unggul mencakup pengembangan vaksin dan obat-obatan untuk ternak, teknologi pakan ternak, hingga budidaya ternak, memberikan dukungan nyata dalam pembangunan pertanian jangka panjang.

 

Sumber: Republika

Baca Lainnya

Sekretaris DPRD TPI Diperiksa Jaksa Terkait Tindak Lanjut Perkara Dugaan Korupsi

13 September 2024 - 12:01 WIB

Renovasi Gedung Gonggong Tahun Ini “DIBATALKAN”

13 September 2024 - 10:21 WIB

Dalam Rangka Kunjungan Kerja, Gubernur Kepri Salurkan Sejumlah Bantuan di Bunguran Utara

12 September 2024 - 13:38 WIB

KPU Lingga Terima Berkas Pengembalian Cakada Pilkada Lingga 2024

12 September 2024 - 13:15 WIB

Pemko Tanjungpinang dan PT Pelindo Multi Terminal Sepakati Kerjasama Strategis Kepelabuhanan

12 September 2024 - 10:17 WIB

Trending di BERITA TERKINI