Menu

Mode Gelap
Pasca Diterpa Angin Kencang, Atap Plafon Pelabuhan Sri Bintan Pura Mulai Diperbaiki 5 Pengedar Narkotika Jenis Sabu di Tanjungpinang Diringkus Polisi Berhasil Tanggulangi AIDS, TBC dan Malaria, Pemko TPI Dihadiahi Penghargaan dari Adinkes Kafilah Kepri Raih 10 Besar MTQ Nasional XXX di Kalimantan Timur Hujan Deras dan Angin Kencang Diprediksi Bakal Terjadi, BMKG Imbau Masyarakat Waspada Angkut Jeriken BBM, Satu Sepeda Motor Hangus Terbakar di Kelurahan Batu IX

BERITA TERKINI

2 Wanita Terkapar Diseruduk Mobil Truck di Tanjungpinang

badge-check


					Petugas Unit Lakalantas Polresta Tanjungpinang saat mendampingi tempat kejadian perkara (TKP) lakalantas di Jalan D.I. Panjaitan, tepatnya di simpang Tiga menuju arah Al Baik Supermarket, Kota Tanjungpinang, Jumat (21/6/2024). Foto: Asfanel/HarianHaluanKepri Perbesar

Petugas Unit Lakalantas Polresta Tanjungpinang saat mendampingi tempat kejadian perkara (TKP) lakalantas di Jalan D.I. Panjaitan, tepatnya di simpang Tiga menuju arah Al Baik Supermarket, Kota Tanjungpinang, Jumat (21/6/2024). Foto: Asfanel/HarianHaluanKepri

TANJUNGPINANG (HK) — Dua wanita berinisial M sebagai pengendara Sepeda Motor Yamaha Nmax Warna Hitam BP 5XXX GW dengan membonceng rekannya H, terkapar akibat diseruduk Mobil Truck Toyota Dyna, warna merah BP 8XXX WU, di Jalan D.I. Panjaitan, tepatnya di simpang Tiga menuju arah Al Baik Supermarket, Kota Tanjungpinang, Jumat (21/6/2024) sekitar pukul 15.30 WIB.

“Akibat kejadian tersebut, kedua wanita sebagai korban pengendara sepeda motor mengalami luka cukup serius dan langsung di larikan ke Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Raja Ahmad Thabib Tanjungpinang guna mendapatkan pertolongan penanganan medis,” kata Kanit Gakkum Satlantas Polresta Tanjungpinang, AKP Syaiful Amri sembari membenarkan peristiwa tersebut pada awak media ini.

AKP Syaiful Amri menjelaskan, peristiwa kejadian bermula ketika sepeda motor Yamaha Nmax BP 5XXX GW yang dikendarai M, seorang wanita warga Kelurahan Sei Jang Tanjungpinang dengan membonceng H, wanita alamat yang sama, berjalan arah APILL Bintan Center Hendak menuju ke arah Al Baik Supermarket Tanjungpinang

“Pada saat di lokasi kejadian, Jl. D.I. Panjaitan tepatnya Simpang Tiga Menuju arah Al Baik Supermarket – Tanjungpinang, datang dari arah belakang Mobil Truck Toyota Dyna Warna Merah BP 8XXX WU yang dikendarai SV, laki-laki warga Bintan Timur, Kabupaten Bintan membawa penumpang M, laki-laki warga Jl.ST.Machmud Tanjungpinang yang berjalan dari arah yang sama,” ungkap Syaiful Amri.

Namun lanjutnya, pada saat hendak mendahului bagian samping kiri Truck tersebut berbenturan dengan sepeda motor korban.

“Akibatnya sepeda motor berikut pengendara dan penumpangnya terjatuh,”bebernya.

Atas kejadian tersebut pengendara dan penumpang mengalami luka-luka dan dibawa ke RSUP Raja Ahmad Thabib Tanjungpinang guna mendapatkan pertolongan penanganan medis.

“Saat ini dua kendaraan yang mengalami kecelakaan tersebut berikut supir Mobil Truck Toyota Dyna, sudah kita amankan di Unit Lakalantas Polresta Tanjungpinang guna proses lebih lanjut,” pungkasnya. (nel)

Baca Lainnya

Pasca Diterpa Angin Kencang, Atap Plafon Pelabuhan Sri Bintan Pura Mulai Diperbaiki

19 September 2024 - 10:49 WIB

5 Pengedar Narkotika Jenis Sabu di Tanjungpinang Diringkus Polisi

19 September 2024 - 10:40 WIB

Berhasil Tanggulangi AIDS, TBC dan Malaria, Pemko TPI Dihadiahi Penghargaan dari Adinkes

19 September 2024 - 10:33 WIB

Kafilah Kepri Raih 10 Besar MTQ Nasional XXX di Kalimantan Timur

19 September 2024 - 10:25 WIB

Hujan Deras dan Angin Kencang Diprediksi Bakal Terjadi, BMKG Imbau Masyarakat Waspada

19 September 2024 - 10:17 WIB

Trending di BERITA TERKINI